Jumat, 14 Desember 2012

Mengatasi Kulit Berminyak

Punya kulit berminyak pasti membuat anda agak kurang percaya diri tampil didepan orang banyak apalagi didepan orang tersayang karena anda akan dianggap kurang merawat kulit wajah anda dan pasti anda akan dicap sebagai orang yang kurang bersih atau semacamnya. Rata-rata orang Indonesia rata-rata memang memiliki kulit berminyak dikarenakan wilayah indonesia yang termasuk dalam wilayah tropis dan bersuhu cukup panas serta menyengat kulit wajah. Untuk penyebab kulit berminyak sendiri dapat diakibatkan karena 2 faktor yaitu faktor luar seperti cuaca panas, dan faktor dalam atau internal seperti keturunan maupun karena hormonal.

Nah, jika anda salah satu yang mengalami kulit wajah berminyak. Anda patut membaca post kali ini karena kita akan membahas cara alami mengatasi kulit wajah berminyak. Simak tips-tips berikut ini:

Masker Bengkoang
Bengkoang sangat terkenal untuk perawatan kulit berminyak karena bersifat mendinginkan kulit anda serta kandungan airnya yang cukup banyak. Cara mebuatnya pun cukup mudah, yaitu dengan memarut 1 buah bengkoang yang masih segar, lalu tempelkan parutan buah bengkoang tersebut di wajah anda sebagai masker. Sebaiknya diamkan selama 30 menit sampai 1 jam agar kandungan buah bengkoang dapat terserap kedalam kulit anda.

Masker Alpukat
Tak kalah dengan bengkoang, alpukat juga sangat terkenal sebagai salah satu bahan alami untuk merawat kulit berminyak karena sangat banyak mengandung vitamin E yang bagus untuk kesehatan kulit. Caranya cukup haluskan 200 gram alpukat, lau tempelkan pada wajah anda sebagai masker selama 1 jam. Kemudian basuh wajah anda dengan air dingin agar khasiatnya lebih efektif.

Masker Lidah Buaya
Tak hanya bagus untuk rambut anda, lidah buaya juga bagus untuk kulit anda yang berminyak. Caranya ambil 1 daun lidah buaya kemudian pisahkan dengan daging buahnya, lalu haluskan dan lidah buaya tersebut siap dijadikan masker.

Masker Putih Telur
Ini yang paling mudah anda lakukan dan anda dapatkan. Caranya, pisahkan terlebih dahulu putih telur dengan kuning telur. Lalu oleskan putih telur diselurh wajah anda, biarkan sampai mengering.

Cara Merawat Kulit Berminyak

Setelah mengetahui cara mengatasi kulit berminyak, saatnya anda tahu cara merawat kulit berminyak agar kulit anda tetap sehat dan bebas minyak. Berikut tipsnya:
  • Basuh wajah dengan air hangat, ini membantu kulit anda untuk membuat kotoran yang disebabkan oleh kulit berminyak anda. Seperti yang kita ketahui, salah satu akibat dari kulit berminyak adalah menyebabkan komedo dan jerawat.
  • Hindari menggunakan sabun yang mengandung alkohol karena dapat membuat kulit berminyak anda lebih parah.
  • Pilih-pilih kosmetik anda, pilihlah kosmetik yang tak mengandung alkohol serta bahan kimia yang berlebih. Sebaiknya anda menggunakan kosmetik yang berbahan alami.
  • Perhatikan berat tubuh anda, orang gemuk biasanya wajahnya lebih berminyak dikarenakan terdapat tumpukan lemak pada bagian bawah kulit dan akan mudah bereksi jika dalam cuaca panas dan ketika anda kelelahan.
Demikian cara mengatasi dan merawat kulit wajah berminyak, yang paling penting setelah anda membacanya adalah melakukan tips-tips diatas. Usahakn juga untuk selalu melakukan tips-tips diatas agar kulit wajah anda tak berminyak kembali.